Jenis-jenis Manajer di Perusahaan

Konten [Tampil]
Manajer adalah seorang yang memiliki tanggungjawab atas pekerjaan yang dilakukan oleh bawahan serta peralatan produksi yang digunakan. Oleh karena itu, terdapat beberapa  jenis-jenis manajer.

Jenis-jenis Manajer di Perusahaan

Manajer dapat diklasifikasikan ke dalam dua kelompok yaitu menurut tingkat manajemen dalam organisasi dan tanggungjawab yang dibebankan kepada mereka. Jenis-Jenis manajer ini akan dapat membedakannya dengan manajer yang lain sehingga mereka akan mengetahui sampai dimana tanggungjawab dibebankan kepada mereka.



Manajer berdasarkan tingkatan dalam organisasi.

Manajer menurut tingkat level dalam organisasi adalah manajer yang dapat diklasifikasikan berdasarkan jabatannya yang ada di dalam struktur organisasi perusahaan. Adapun klasifikasi manajer menurut tingkatan organisasi adalah sebagai berikut.
Baca Juga Akuntansi Pendirian Firma yang Anggotanya Tidak Mempunyai Usaha

Manajer Bawah (first line manager)

Manajer bawah adalah manajer yang berada dalam tingkatan paling bawah dalam organisasi biasanya mereka memimpin dan mengawasi tenaga operasional saja. Manajer bawah sering disebut dengan manajer lini pertama karena mereka langsung berkoordinasi dengan bawahan secara langsung sehingga mereka mengetahui keluh kesah karyawan.

Contoh manajer bawah adalah penyelia (supervisor), Mandor (foreman) dan Kelapa Seksi.
Baca Juga Cara Memberikan Password di Myob

Manajer Madya (middle manager)

Manajer Madya adalah manajer yang membawahi manajer lainnya dan terkadang juga membawahi beberapa karyawan operasional. Tingkatan manajer madya berada di atas manajer bawah akan tetapi dibawah manajer utama sehingga mereka dianggap membawahi  manajer termasuk karyawan dalam manajer bawah tersebut.

Contoh manajer madya adalah manajer departemen, kepala pengawas, manajer cabang, kepala cabang, kepada sub divisi.
Baca Juga Cara Agar Invoice / Faktur Tidak Berganda di Myob

Manajer Puncak (top manager)


Manajer puncak adalah manajer yang bertanggung jawab atas semua pekerjaan yang ada di dala perusahaan yang dikendalian oleh  beberapa manajer yang berada dibawahnya. Manajer puncak sering disebut dengan Top Manajer karena mereka menempati struktur organisasi paling atas daripada manajer lainnya.

Contoh manajer puncak adalah direktur utama, presiden direktur, wakil presiden senior dan kepala divisi.

Manajer berdasarkan Tanggung Jawab dalam Organisasi.

Manajer akan dimintai tanggungjawab atas pekerjaan yang dilakukan oleh dirinya sendiri bahkan yang dilakukan oleh anak buahnya, sehingga manajer adalah pekerjaan yang sulit dilakukan untuk beberapa orang. Adapun jenis-jenis manajer berdasarkan tanggung jawab dalam organisasi adalah.
Baca Juga ✓ Pengertian Manajemen Menurut Para Ahli dan Umum

Manajer Fungsional (functional manager)


Manajer fungsional adalah manajer yang bertanggung jawab atas sebuah pekerjaan fungsional tertentu saja semisal produksi, keuangan, personalia bahkan pemasaran.
Contoh Manajer Fungsional adalah Manajer produksi, manajer keuangan, manajer personalia bahkan manajer pemasaran.

Manajer Umum (general manager)

Manajer umum adalah manajer yang bertanggungjawab terhadap semua pekerjaan perusahaan secara keseluruhan baik itu perusahaan induk ataupun perusahaan cabang. Manajer umum akan membawahi semua manaher fungsional.

Contoh manajer umum adalah direktur utama dan presiden direktur.
Baca Juga Arti dan Fungsi Manajemen dalam Organisasi Perusahaan
Perbedaan antara manajer fungsional dan manajer umum adalah manajer fungsional hanya bertanggungjawab atas satu divisi saja sedangkan manajer umum bertanggungjawab atas seluruh pekerjaan yang dilaksanakan dalam sebuah perusahaan.

Demikianlah bahasan mengenai Jenis-jenis manajer di perusahaan, semoga dapat menjawab pertanyaan anda ya.

0 Response to "Jenis-jenis Manajer di Perusahaan"

Post a Comment

Saya mengundang Anda untuk Berdiskusi

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel